Buru Babi Permainan Anak Nagari Minangkabau

oleh

Wabup menambahkan, disamping sebagai sarana silaturrahmi menjalin rasa persaudaraan, manfaat lain buru babi sebagai kegiatan nyata dan langsung memberantas hama babi yang merusak tanaman. “Dengan buru babi terbukti bisa mengurangi hama ini, atau setidaknya menjauhkannya dari lokasi pertanian, perkebunan dan kediaman masyarakat, sehingga kerusakan tanaman dapat dikurangi.” tambah Zuldafri.

Bahkan kata Zuldafri, dengan adanya kegiatan buru babi ini secara langsung juga memberikan dampak ekonomi kepada masyarakat lokasi perburuan.

“Kegiatan berburu diawali dengan minum dan sarapan di kedai, bahkan banyak rumah, halaman maupun pondok sawah yang disulap sementara untuk tempat jualan, inilah dampak ekonomi yang Saya lihat selalu terjadi di event seperti ini, tentu itu hal yang positif untuk menambah pendapatan keluarga” tukas Wabup Zuldafri.

Sementara itu di kesempatan terpisah, Zaldi Nofra salah seorang pecandu olahraga buru babi asal Pekanbaru kepada Humas menyampaikan, ia rutin mengikuti kegiatan buru babi dua kali sebulan.

Menarik dibaca