Bupati Pessel Minta PNS Berprilaku Jujur dan Inovatif

oleh

SpiritSumbar.com – Bupati Pesisir Selatan Hendrajoni mengajak semua PNS untuk bekerja dengan sungguh-sungguh, berprilaku jujur dan melakukan terobosan inovatif. Agar Pessel yang mandiri, unggul, agamis dan sejahtera dapat terwujud.

“Jika semua kita dapat bekerja dengan baik dan sungguh-sungguh serta dengan berbagai terobosan yang inovatif, maka cita-cita agar Pessel maju akan terwujud” ujarnya saat melantik 144 pejabat yang terdiri dari pejabat pimpinan tinggi pratama, administrator dan pengawas, di Aula Bappeda, Sago, 27/1/2017.

Menurut Hendrajoni, amanah dibebankan kepada para pejabat yang dilantik untuk dikerjakan dengan sungguh-sungguh. “Amanah yang saudara sandang akan diminta pertanggungjawabannya, baik di dunia maupun di akhirat kelak,” pesannya.

Hendrajoni juga berpesan agar para pejabat makin memahami aturan yang ada sehingga akan terhindar dari pelanggaran hukum. “Yang terpenting pahami tugas pokok dan fungsi kemudian jangan lupa pahami juga regulasi terkait tugas yang diemban,” tutupnya.

Sementara itu, Kepala Badan Kepegawaian dan Diklat, Ahda Yanuar menyebutkan bahwa pelantikan yang dilakukan merupakan gelombang terakhir dari rangkaian pelantikan OPD baru di Kabupaten Pesisir Selatan.

Menarik dibaca