-Menunjang kebutuhan penghijauan pekarangan rumah
Segi ilmu kesehatan, seperti dilansir media Hello Sehat, pada satu ikat bayam brazil (340 gram), terdapat kalori 78,2 kal, protein 9,72 gram (g), lemak 1,33 g, karbohidrat 12,3 g. serat 7,48 g, gula 1,43 g, kalsium 337 miligram (mg). zat besi 9,21 mg, magnesium 269 mg, fosfor 167 mg dan kalium 1900 mg. Berikut, juga ada vitamin-C, K dan B6 serta asam folat.
Mamfaat mengkonsumsi sayur bayam brazil cukup banyak, antara lain mencegah anemia, mengobati kanker, menjaga kesehatan mata, memelihara kesehatan jantung, mengurangi risiko osteoporosis dan menjaga kesehatan kulit
Terkait mamfaat mengkonsumsi bayam brazil untuk mencegah anemia, misalnya, zat besi yang terdapat pada bayam brazil berperan dalam membentuk hemoglobin. Pemenuhan kebutuhan zat besi pada tubuh akan bisa meningkatkan hemoglobin, terus oksigen akan bisa mengalir ke seluruh jaringan tubuh.
Sementara terkait nilai ekonomis pada sayur bayam brazil, pada penghujung Januari 2025 ini bayam brazil di marketplace dijual hingga Rp. 15.000 /ons. Di Padang Panjang sendiri pemasaran bayam brazil dapat dibeli langsung ke KWT Jembes Saiyo, terkadang juga tampil pada pameran yang diadakan oleh Pemko setempat. (jym/yet).–