Besok, Danrem Wirabraja Tutup TMMD di Mentawai

oleh

Mentawai, SPIRITSUMBAR.COM – Danrem 032/Wirabraja Brigjen TNI Rayen Obersyl bersama rombongan berkunjung ke Kabupaten Kepulauan Mentawai, Rabu (7/6/2023).

Brigjen TNI Rayen Obersyl beserta rombongan tiba di pelabuhan Tuapeijat sekira pukul 10.30 wib. Kedatangan Danrem disambut langsung oleh Sekretaris Daerah Kepulauan Mentawai Martinus Dahlan, Dandim 0319 Mentawai Letkol Inf Suirwan beserta unsur Forkopimda.

Kedatangan Danrem 032 Wirabraja Brigjen TNI Rayen Obersyl di Bumi Sikerei itu dalam rangka penutupan kegiatan Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-116 yang akan direncanakan pada hari Kamis 8/6/2023 di halaman Kantor Bupati Kepulauan Mentawai KM 5, Desa Tuapeijat Sipora Utara.

Diketahui Kegiatan pelaksanaan TMMD Ke- 116 Kodim 0319/Mentawai sudah berlangsung di wilayah Desa Bukit Pamewa dan sekitarnya selama satu bulan hampir lamanya.

Adapun kegiatan TMMD ke -116 tahun 2023 yang dilakakan di wilayah Kodim 0319/Mentawai itu yakni pembangunan fisik Pembukaan jalan baru dari Desa Bukit Pamewa Sipora Utara ke Desa Betumonga Sipora Utara sekitar 6 Km, pembangunan 10 unit Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) di lokasi Dusun Berkat Desa Tuapeijat dan beberapa kegiatan lainnya. (Sabarial)

Menarik dibaca