Bertemu dengan JPS, Wagub Audy Joinaldy Buka Kartu

oleh

SPIRITSUMBAR.com, Padang – Wakil Gubernur Sumbar, Audy Joinaldy terlihat enjoy saat sarapan bersama para Pemimpin Redaksi dan Owner media yang tergabung di Jaringan Pemred Sumbar (JPS), di rumah dinas Wagub Sumbar, Jln. Raden Saleh Padang , pada Rabu (19/1/2022).

Dalam bincang-bincang diselingi dengan gurauan, Wagub Audy bercerita panjang lebar terkait kondisi Sumbar hari ini dengan berbagai dinamikanya. Termasuk berbagai isu yang dilansir berbagai media terkait hubungannya dengan Gubernur Mahyeldi jelang tahun politik 2024, yakni Pilkada Serentak dan Pemilihan Umum.

“Saya jadi wakil gubernur itu hanyalah untuk wakaf diri saya untuk kampung halaman. Ini kesempatan yang diberikan pada masyarakat Sumbar. Bagi saya untuk berkontribusi membangun Sumbar,” ungkap Wagub Audy yang baru saja menyelesaikan program Doktor di IPB, namun saat ini juga menjadi mahasiswa S2 Ilmu Politik Fisip Unand.

“Saya ke Sumbar untuk bekerja dan berbuat untuk membangun kampung halaman saya. Sesuai visi dan misi kami saat maju menjadi Cagub dan Cawagub Sumbar dulu. Karena itu rumah saya masih di Jakarta. Anak-anak saya sekolah di Jakarta,” ujarnya.

Dia menegaskan, kalau tidak diperlukan lagi di Sumbar, tinggal angkat koper pergi ke bandara. “Karena saya mencari uang bukan di Sumbar,” ujarnya.

Menarik dibaca