Beredar Video, Perempuan Tergeletak di Kursi Trotoar Permimdo

oleh

Spiritsumbar.com, Padang – Ditengah kecemasan penyebaran virus corona, pengunjung Pasar Raya, Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar) dikagetkan oleh sosok perempuan yang tergeletak di kursi Jl. Permindo, Selasa, 7 April 2020.

Dalam video yang telah beredar luas itu, sosok perempuan diperkirakan berusia 50 tahunan itu tergeletak dalam kondisi telentang.

Namun, tak satupun pengunjung pasar yang berani menyentuh perempuan malang itu. Malahan, para warga justru lebih banyak mengabadikan peristiwa tersebut.
Beruntung dalam jangka waktu yang tak begitu lama datang relawan dari Palang Merah Indonesia (PMI) untuk mengevakuasi korban.



Perempuan tersebut  dievakuasi relawan PMI yang mengenakan alat pelindung diri (APD) dan diangkut dengan ambulans.

Ridwan salah seorang pedagang yang jualan tidak jauh dari lokasi tersebut mengatakan sosok perempuan yang tergeletak itu, terjadi sekira pukul 11.00 WIB.

Setelah dibawa, lokasi tempat wanita itu terbaring langsung disemprot dengan disinfektan. “Saya tidak tahu dibawa ke rumah sakit mana. Perempuan itu bukan warga sekitar sini,” ujarnya.

Ia menyebut, pagi hari temannya melihat perempuan tersebut berjalan dengan keadaan kurang sehat.”Perempuan tersebut berpakaian lusuh dan belum pernah terlihat sebelumnya di sini,” ujarnya.

Menarik dibaca