Spiritsumbar.com, Padang – Hujan lebat disertai badai yang mengguyur Kota Padang sejak Rabu (31/5/2017) dini hari telah menimbulkan telah menimbulkan banjir di berbagai lokasi. Selain menggenangi lokasi yang telah biasa menjadi langganan, banjir kali ini juga membasahi beberapa tempat yang tak pernah di sentuhnya.
Baca: Banjir dan Kegelapan Warnai Sahur Warga Padang
Seperti di Perumahan Mitra Utama 2 Banuaran, Kecamatan Lubuk Begalung, Kota Padang, selama ini banjir hanya sekedar menggenangi jalan. Namun, kali ini telah memasuki rumah warga dengan kedalaman selutut orang dewasa. Malahan, Rabu (31/5/2017) sampai pukul 14.00 wib, genangan air seakan enggan untuk meninggalkan kawasan tersebut. Namun, sebagian besar warga telah mulai membersihkan sisa sisa kotoran yang didatangkan oleh banjir.
Ning (33) warga RT 04 RW 11 Kelurahan Banuaran mengaku baru bisa membersihkan rumahnya dari sisa genangan air. Dia mengaku banjir telah menggenangi rumah sejak pukul 03.00 wib. Banjir terus merengsek sampai ketinggian 50 cm dalam rumahnya.
Dia berharap ada kepedulian pemerintah dalam mengatasi persoalan banjir di perumahan ini. “Selain karena curah hujan yang tinggi, banjir di sini juga disebabkan oleh banyak sampah kiriman yang diduga berasal dari pasar pagi Parak Laweh. Apalagi, saluran air di bagian muara sangat sempit di bawah rel kereta api,” ujarnya. (Palimo)