“Saya himbau dan tekankan agar kegiatan ini dilaksanakan dengan serius dan penuh tanggung jawab. Ikuti semua tahap demi tahap dengan benar sehingga kegiatan berjalan tertib, lancar dan aman serta jangan lupa tetap disiplin pada protokol kesehatan covid-19, dan Lebih lanjut Dandim 0310/SSD mengatakan, diharapkan instansi pemerintah sebagai komponen cadangan, suatu saat nanti dibutuhkan, mereka memiliki dasar kemiliteran.” jelas Letkol Inf Endik HendraSandiS.SosM.I.Pol, selaku Pimpinan Umum Latihan.
Selanjutnya, Letda Czi Akmal, selaku Koordinator Materi memberikan penjelasan singkat tentang mekanisme kegiatan latihan.
Dengan penuh semangat dan serius serta tetap patuh protokol kesehatan, prajurit Kodim 0310/SSD melakukan latihan menembak senjata ringan TW II tahun 2021 hingga selesai dalam keadaan aman. (Rel).