MENTAWAI – Pj Bupati Kepulauan Mentawai, melakukan kunjungan ke Bandar Udara Mentawai (BUM), Kamis (6/7/2023).
Fernando J.Sumanjuntak didampingi oleh Kepala Dinas perhubungan, Tohab Nababan berkunjung untuk melihat secara langsung kondisi Bandar Udara (Bandara) yang baru saja rampung dibangun tahun 2023 ini.
Fernando J. Simanjuntak mengatakan,tujuan kunjungan ke bandara ini dalam rangka koordinasi sekaligus melakukan peninjauan untuk memastikan rampungnya pembangunan BUM ini. Agar Pemda Mentawai bisa melakukan berbagai persiapan menjelang beroperasinya dan pemanfaatannya bandara yang di bangun di Bumi Sikerei ini.
“Secara fisik, Bandara ini telah selesai. Hanya saja kita tinggal menunggu sertifikasi dari Bandar udara pusat untuk pemanfaatan,” ujarnya
Disisi lain ujarnya, pemanfaatan bandara ini, frekwensi penerbangan 2 kali seminggu. “Namun kita meminta tambahan penerbangan menjadi tiga kali seminggu. Sehingga nantinya berdampak kepada pengunjung yang datang di Bumi Sikerei ini,” ujarnya.
Terkait rampungnya pembangunan BUM yang berlokasi di Dusun rokot, desa Matobek, Kecamatan Sipora Selatan ini, Pj Bupati Mentawai juga mengajak kepala Dinas Perhubungan Mentawai untuk mengkalkulasi ketika penerbangan komersil sudah jalan. Seperti apa frekwensinya, berapa penumpang dan tarifnya di samping penerbangan perintis.