MENTAWAI SpiritSumbar.com – Serda Subroto, Babinsa Koramil 03 Sioban Jajaran Kodim 0319/Mentawai melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) sekaligus bersilahturahmi dengan Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kantor Desa Sioban, Kecamatan Sipora Selatan, Kabupaten Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat (Sumbar) pada Selasa (17/1/2023).
Serda Subroto mengatakan, kegiatan Komsos seperti ini merupakan salah satu bentuk implementasi dari Pembinaan Teritorial (Binter). Guna menciptakan keharmonisan serta kebersamaan dengan masyarakat dan sinergitas dalam pelaksanaan tugas Babinsa di wilayah binaan.
“Selain menjalin tali silahturahmi, juga bisa lebih dekat dengan masyarakat setempat dan berkomunikasi langsung dengan aparatur kecamatan maupun kelurahan lainnya. Sehingga kita sangat mudah mendapatkan berbagai informasi,” ujar Serda Subroto.
Babinsa juga mengajak kepada seluruh elemen masyarakat maupun Pihak ASN agar selalu hidup rukun. Saling berbagi pengetahuan juga memberikan motivasi kepada masyarakat lainnya,agar semangat hidup masyarakat semakin bangkit. (Sabarial)