Atlet Pessel Peraih Medali Porprov Disiram Bonus

oleh

Rincian besaran bonus terbagi dua, yakni perorangan dan beregu. Bagi perorangan, untuk peraih medali emas masing-masing berhak menerima senilai Rp20 juta, sedangkan untuk kategori beregu sebesar Rp35 juta.

Peraih Perak, perorangan sebesar Rp10 juta dan beregu Rp15 juta. Kemudian, peraih medali perunggu perorangan hanya Rp5 juta dan beregu Rp7,5 juta. Namun peraih bonus terbanyak berasal dari cabor angkat berat yang totalnya Rp380 juta

Atlet-atlet yang telah berlaga tersebut, sebelumnya telah beerhasil mengharumkan nama daerah melalui prestasinya yang meningkat bila dibanding dari tahun sebelumnya, yakni dari 10 besar beranjak ke lima besar.

“Pada Porprov XV nanti, kita harus mampu beranjak ke tiga besar. Sebab Melihat perkembangan prestasi, kita yakin dan optimis untuk porprov berikutnya bisa beranjak ke tingkat nomor 3 di Sumbar, ” tegas Ketua Koni, Welly Hendra yang juga merangkap jabatan sebagai anggota DPRD Pessel.

Bupati Hendrajoni sangat bangga sekali dengan kerberhasilan para atlet muda dan berprestasi tersebut.

Menurutnya, dalam bertanding jangan ada terucap kata kalah ” apa saja pertandinganya jangan ada kata kalah, yang ada kata menang. Setuju?”ungkap Hendrajoni memotivasi atlet penerima bonus dengan harapan tahun depan dapat meningkatkan prestasi lebih baik lagi.

Menarik dibaca