SpiritSumbar.com, Padang – Makin meningkatnya jumlah positif Coronavirus disease 2019 (COVID-19) atau virus corona telah menimbulkan kekhawatiran dari banyak pihak. Hal yang sama juga berlaku bagi jurnalistik yang ingin mendapatkan informasi, namun tidak dilengkapi dengan alat pelindung diri yang memadai.
Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Pengda Sumbar menfasilitasi jurnalis televisi untuk mendapatkan data real time secara online.
Jumpa pers jarak jauh ini, dilaunching pada Ahad (29/3/2020) dengan menghadirkan Gubernur Sumbar, Irwan Prayitno, dan diikuti puluhan jurnalis.
Artikel Lainnya
“IJTI Sumbar mencoba menggagas ini melalui diskusi di WA Group. Tujuannya agar jurnalis tetap bisa mengupdate informasi dengan narasumber secara langsung. Ini juga implementasi dari himbauan IJTI Pusat untuk meminimalisir penyebaran Covid-19,” sebut Ketua IJTI Sumbar, John Nedy Kambang.
Wawancara video conference ini berlangsung kurang lebih 45 menit, dimoderatori oleh Kepala Biro Humas Pemprov Sumbar, Jasman Rizal. “Hingga siang ini jumlah pasien positif Covid-19 berjumlah 8 orang, tambahan satu orang berasal dari hasil labor PDP di RSUP M. Djamil Padang,” kata Irwan Prayitno dalam jumpa pers online tersebut.