Antisipasi Corona, Akhirnya Pemkab Pasbar Liburkan Sekolah

oleh

“Iya sudah pulang karena hari ini hanya pengarahan dari guru dan kepala sekolah untuk belajar di rumah mulai besok,” kata Soleha (31), salah satu orang tua siswa yang menjemput anaknya di salah satu PAUD Simpang Empat.

Dengan adanya edaran Bupati ini Soleha merasa lega, sebab selama ini Ia mengaku khawatir pada kondisi anaknya jika terus bersekolah. Apalagi anak kecil masih sangat rentan terhadap paparan virus dan penyakit.

“Ya khawatir, namanya anak kecil belum terlalu paham gimana menjaga kebersihan. Kadang anak juga lebih gampang sakit. Bersyukur sih akhirnya diliburkan 2 minggu,” Soleha

Sementara itu Kepala Dinas Pendidikan Kab. Pasbar,Marwazi mengatakan keputusan meliburkan siswa SD, SMP,  di Kabupaten Pasbar ini yang mulai berlaku Jumat (20/3/2020)  dengan pertimbangan pengarahan pada orang tua dan guru.

“Jadi hari ini di sekolah belajar biasa saja dan ada sedikit pengarahan dari guru, saya harap orang tua jangan ajak anak jalan-jalan selama di rumah. sebab ini bukan libur biasa tapi bentuk pencegahan. Untuk itu ia minta agar anak-anak diberi tugas sekolah dan orangtua memberi laporan soal kesehatan anak kepada guru lewat group WhatsApp,” terang Marwazi

Menarik dibaca