Berdasarkan defenisi diatas tugas profesional seorang guru tidaklah ringan. Guru dituntut untuk terus senatiasa meningkatkan profesionalismenya dengan baik. Tantangan yang dihadapi seorang guru semakin berat dan kompleks di era globalisasi sekarang.
Guru dituntut untuk menyelesaikan banyak administrasi sebagai bukti tertulis apa yang direncanakan guru dalam proses belajar mengajar. Administrasi yang wajib seperti membuat kalender pendidikan, program semester, program tahunan, silabus, KKM (Kriteria Ketuntansan Minimal), RPP ( Rencana Pelaksanaan Pembelajaran), daftar penilaian, program remedial, program pengayaan, buku portofolio keadaan siswa, buku kasus siswa, daftar kelas, buku tamu kelas, buku keuangan, buku kegiatan harian guru, memeriksa tugas harian dan penilaian harian yang secara jeli semua dikerjakan guru ditambah lagi dengan administrasi ektrakurikuler seperti program pramuka siaga dan penggalang, program drumband, program olimpiade dan program kesenian, program sekolah adiwiyata, program sekolah bermutu dan banyak lagi yang harus diselesaikan oleh seorang guru.
Sebagai guru yang profesional semua dikerjakan dengan penuh tanggung jawab dan ikhlas karena tidak dapat dipungkiri itu merupakan tugas pokok dan fungsi guru. Sekian banyak tugas guru yang harus diselesaikan namun tidak meninggalkan tugas untuk mengajar dan mendidik peserta didik, tugas guru yang dalam membentuk kepribadian peserta didik tidaklah semudah mengerjakan administrasi sekolah.