TKPKD Kota Padang telah menunjukkan komitmen pengentasan kemiskinan di Kota Padang dengan menjalankan program penanggulangan kemiskinan yang telah dipetakan oleh Pemko Padang menjadi 4 bidang prioritas yaitu: pendidikan, kesehatan, infrastruktur dan pengembangan ekonomi kerakyatan. Serta membagi masyarakat miskin atau rumah tangga miskin menjadi 3 kluster; daerah pesisir, daerah pertanian dan daerah perkotaan.
Tidak hanya penurunan persentase angka kemiskinan, Mahyeldi juga menyampaikan penurunan persentase angka pengangguran. Pada tahun 2019, angka pengangguran di Kota Padang 8,76 %, jumlah ini menurun dibanding tahun 2018 yaitu 9,18 % dan tahun 2017 sebesar 9,44%.
Terkait hal itu, Wali Kota Padang menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh OPD dan pihak terkait yang telah bersinergi dalam program pengentasan kemiskinan, serta penurunan angka pengangguran di Kota Padang dan berharap kinerja tersebut dapat ditingkatkan untuk tahun berikutnya. (Salih/rel)