Beri Manfaat Besar, Bupati Pessel Beri Apresiasi Mendalam Pada TNI

oleh

Spirit Sumbar – Kehadiran 150 orang tentara dalam program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-97 betul-betul terasa manfaatnya. Terutama bagi warga Kampung Tanjung Kandis, Kenagarian Taluak Tigo Sakato, Kecamatan Batang Kapas, Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat.

Program ini juga mendapat apresiasi dari Bupati Pesisir Selatan, Hendrajoni atas bakti TNI dalam  pelaksanaan TMMD Ke 97 tersebut.  Apresiasi yang mendalam itu disampaikan saat mengunjungi kampung kecil tersebut pada Senin, 17/10/2016, malam, sehabis melakukan sidak dari Air Pura dan beberapa daerah lainya.

Bupati beserta rombongan yang terdiri dari beberapa kepala SKPD sangat berharap agar dampak TMMD yang dilaksanakan selama satu bulan oleh prajurit berbaju loreng itu memberikan manfaat yang besar dan berkelanjutan bagi masyarakat disana.

“Saya Mengucapkan terimakasih sebesar besarnya  nya pada jajaran Kodim 0311/Pessel, berkat kerja keras TNI dalam membangun Kampung Tanjung Kandis menjadi lebih baik,” ungkapnya di hadapan masyarakat setempat dalam mushola Darul Amal yang baru selesai dikerjakan pembagunan nya melalui tangan tentara .

Ia mengatakan  akses jalan tani yang telah dibuka sepanjang 12 kilometer yang menghubungkan 2 kecamatan dan 3 kenagarian memberikan keberuntungan pada masyarakat petani gambir. Selain itu juga ada rehabilitasi 4 unit rumah tidak layak huni dan satu unit musholla. Kesemuanya telah selesai dibangun.

Menarik dibaca