Ketua DPRD Sumbar Pimpin TSR Pemprov ke Masjid Nurul Hikmah Tampunik

Visi ini tidak akan mungkin tercapai tanpa kerjasama, kolaborasi dan inovasi semua stakeholder

oleh

Pasaman, SPIRITSUMBAR.COM – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sumatera Barat (Sumbar), Muhidi memimpin Tim IV Safari Ramadhan Pemprov Sumbar tahun 2025 di Masjid Nurul Hikmah Tampunik, Kenagarian Pauh Lubuak Sikaping, Pasaman, Sabtu, (8/3/2025).

Pada kesempatan itu, Muhidi menyampaikan pesan Gubernur Sumbar Mahyeldi. Pembangunan 5 tahun ke depan merupakan semangat bersama majukan Sumatera Barat. Mulai dari kabupaten dan kota, nagari-nagari dalam mewujudkan Visi “Sumatera Barat Maju, Malang dan berkeadilan”.

“Visi ini tidak akan mungkin tercapai tanpa kerjasama, kolaborasi dan inovasi semua stakeholder , komponen masyarakat, ninik mamak, alim ulama, cadiak pandai, bundo kan­duang, para pemuda baik dirumah dan di Rantau. Kita butuh bangun rasa bangga, harga diri bersama majukan Sumbar”, ujar Muhidi.

Menurut Muhidi, untuk mewujudkan visi dan misi ada berbagai Program Unggul dan berbagai kegiatan untuk mewujudkannya.

“Semangat silaturahmi yang saat ini dilakukan dalam tim safari rama­dhan mendorong kebersamaan dan keterpaduan gubernur, bupati, walikota, DPRD provinsi dan kab/kota. Silaturahmi mencari hidup berkah, hidup bertambah kebaikan, umur panjang dan rezeki bertambah dari kuasa Nya,” harapnya.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Menarik dibaca