Manfaatkan Reses Masa Sidang I Tahun 2024, Pimpinan DPRD Padang Serap Aspirasi Masyarakat

oleh

Padang, SPIRITSUMBAR.com – Pimpinan dan Anggota DPRD Kota Padang gelar reses pada masa sidang I tahun 2024. Reses dilaksanakan sejak Kamis hingga Senin (4-8/1/2024).

“Reses ini dilakukan pimpinan dan anggota dewan. Sedangkan, lokasi reses di daerah pemilihan masing-masing anggota dewan dengan waktu dan tempat yang telah ditentukan,” ujar Sekretaris DPRD Kota Padang Hendrizal Azhar

Dia jelaskan,  jadwal reses masa sidang I sesuai dengan agenda yang telah ditetapkan oleh Badan Musyawarah (Bamus). Sedangkan, biaya reses dibebankan kepada APBD Kota Padang.

Sementara, Ketua DPRD Kota Padang Syafrial Kani mengatakan, tujuan reses untuk membangun silaturahami. Skaligus menyerap aspirasi masyarakat yang nantinya diperjuangkan masing-masing anggota dewan di DPRD Kota Padang.

“Reses ini penting dilaksanakan. Karena disaat reses kita dapat bersilaturahmi dan menyerap aspirasi masyarakat yang telah memilih kita,” ujar Syafrial Kani

Reses Syafrial Kani

Ditambahkan melalui reses ini, baik pimpinan maupun anggota DPRD kota Padang mengajak partisipasi masyarakat untuk menyukseskan program pembangunan di Kota Padang.

“Kita juga menginformasikan kepada masyarakat atas keberhasilan yang sudah dicapai DPRD dalam mengawal pelaksanaan pembangunan di Kota Padang. Baik dalam bentuk penganggaran, pembuatan produk legislasi, dan pengawasan pembangunan itu sendiri,” terangnya.

Menarik dibaca