Mentawai, SPIRITSUMBAR.COM – Pemerintah Desa Tuapeijat mengadakan acara yang cukup menarik perhatian. Yakni, Pemilihan Ketua Karang Taruna Desa Tuepaijat Periode 2023-2026.
Kegiatan pemilihan itu dilakukan secara demokratis itu, berlangsung di Kantor Kepala Desa Tuapeijat, Kecamatan Sipora Utara, Kab. Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat (Sumbar), Sabtu (15/7/2023).
Ketua Panitia Pemilihan Ketua Karang Taruna Desri Hamisyah mengatakan, salah satu tujuan pemilihan dengan format sekarang ini adalah untuk menarik partisipasi masyarakat dari segala unsur.
Baik tua maupun muda, petani/pekebun, swasta hingga aparatur desa. Mereka ikut bersatu untuk menentukan arah masa depan. Khususnya di bidang kepemudaan Desa Tuapeijat
Pemilihan tersebut diikuti 6 calon dari 9 dusun di Desa Tuapeijat. Dari 6 calon pendaftar hanya terdapat 3 calon nama memenuhi persyaratan. Karena batas usia calon ketua antara usia 20 hingga 45 tahun. Ketiga nama itu adalah Nur Afandi, Parmen dan Rudi Johendri.
“Terdapat dua nama calon yang tidak memenuhi syarat, usia melebihi 45 tahun, satu lagi datang terlambat,” ujarnya di tempat pemilihan, halaman desa Tuapeijat. Sabtu, (15/7/2023).
Sementara itu, Kepala Desa Tuapeijat yang diwakili oleh Sekretarisnya Nobel Nehe mengatakan, Pemdes Tuapeijat akan siap merangkul Ketua dan Wakil Ketua Karang Taruna terpilih dalam pembangunan Desa Tuapeijat kedepannya.