Ali Tabrani; Lulusan SD di Padang Panjang, Diharap Hafal Quran Minimal 1 Juz, SMP 3 Juz

oleh

Padang Panjang, Spiritsumbar – Mulai tahun ajaran 2023/2024 datang, kegiatan ekstra kurikuler (Ekskul) terkait kegiatan menghafal Al Quran pada murid SD dan SMP di Kota Padang Panjang akan lebih ditingkatkan. Targetnya, nanti setiap tamatan SD di kota ini diharapkan akan bisa hafal Al Quran minimal 1 juz, tamatan SMP minimal 3 juz.

Hal itu diungkap oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Kadis Dikbud) Kota Padang Panjang, Ali Tabrani kepada Spiritsumbar terkait kegiatan menghafal Al Quran sebagai salah satu ekstra kurikuler di SD dan SMP. Kegiatan ini selain bagian dari upaya penguatan akidah akhlak siswa, juga sejalan upaya peningkatan prestasi akademiknya.

Selama ini kegiatan menghafal Al Quran pada SD dan SMP di Padang Panjang – yang umumnya muslim itu — menurut Tabrani, sudah berjalan. Tapi itu belum disertai dengan sejenis pemberian target tingkat hafalannya. Sehingga hasilnya, belum seperti diharapkan. Seperti lulusan SD, yang hafal Quran 1 juz itu masih sedikit persentasenya.

Ke depan, kita akan coba mengembangkan polanya, bagaimana para murid SD dan SMP (mayoritas muslim) di Padang Panjang akan lebih giat menghafal Quran. Sebab, dari banyak contoh, menghafal Quran selain bagus untuk pembentukan akidah-akhlak, juga bagus untuk meningkatkan prestasi belajar (akademik).

Salah satu potret menarik kegiatan menghafal Quran di Padang Panjang adalah di SMA Negeri-1 kota itu. Di sekolah ini kegiatan menghafal Quran sudah lama aktif, terutama murid yang tinggal di asrama. Dan sekali setahun di sini terwujud khatam hafiz Quran. Capaian hafalan Quran pada kebanyakan alumninya di atas jus sampai 30 jus.

Prestasi akademik alumninya sebagian besar diterima di perguruan tinggi (PT) favorit di Jawa seperti UI, ITB, UGM dan IPB, di Sumatera (Unand dan USU). Bahkan, di antara mereka yang test masuk PT luar negeri, seperti Nagoya dan Tohoku University di Jepang, juga lulus. Salah satu, Fuad Ikhwanda, lulus pada Prodi Mesin Pesawat di Tohoku University, Jepang.

Habiburachman, peraih medali emas kimia pada olimpiade sain nasional (OSN) pada 2006 adalah salah seorang di antara alumni SMAN-1 Padang Panjang itu. An, sapaannya, sebelum tamat SMAN-1 Padang Panjang, hafal Quran 20 juz. Dia menuntaskan hafalannya 30 jus waktu kuliah di ITB Bandung, atau sebelum kuliah program S2 kimia di Belanda.

Habiburachman, salah satu contoh sangat menarik, apa yang terjadi sejak dia tekun menghafal Quran di SMAN-1 Padang Panjang. Sebab, tadinya waktu di kelas-I, An tidak hanya kerap terpaksa begadang sampai dinihari menghafal pelajaran dan mengerjakan”PR”. Bahkan, pernah didapati oleh guru asrama sedang menangis mengerjakan “PR” waktu dinihari.

Kepada guru asrama, An menyebut “PR” nya belum selesai. Besoknya, An dipanggil oleh guru asrama. Kata guru, seperti pernah diungkap oleh An kepada media sekembali dari meraih emas kimia OSN 2006, cobalah berusaha tekun dan ikhlas dalam menghafal Quran. Insya Allah, hati akan tenang, sabar, mudah berkonsentrasi, daya ingat juga akan meningkat.

Nasehat dari guru asrama itu diikuti. Hasilnya, An menyebut tidak lagi terjebak begadang sampai dini hari menghafal dan mengerjakan “PR”. Rata-rata sebelum pukul 11.00 malam sudah tidur. Betul seperti dikatakan guru asrama, konsentrasinya seperti terbangun, begitu juga daya ingat, dua hal yang sangat vital dalam upaya menguasai pelajaran dan mengingatnya.

Hasil berikutnya, antaralain An berhasil meraih medali emas di OSN 2006, dan diterima kuliah di ITB Bandung pada Prodi Kimia. Terakhir, informasi diperoleh sekolahnya, An sudah menuntaskan hafalan Quran 30 juz waktu kuliah S1 di ITB, dan dia memperoleh beasiswa mengambil program S2 kimia ke Belanda.

Menghafal Quran sebagai salah satu kegiatan Ekskul di SMA Negeri-1 Padang Panjang itulah
yang jadi inspirasi sekolah-sekolah lain di Padang Panjang mengikutinya. Termasuk sekolah kejuruan swasta seperti SMK Cendana. Tidak heran, di banyak sekolah lain di kota ini muncul kemudian kegiatan khatam hafiz Quran.(jym/yet).–

 

 

Menarik dibaca