PkM Politeknik ‘Aisyiyah Sumbar Sosialisasi Belanja Cerdas di SMK ‘Aisyiyah Sumbar

oleh

PADANG SpiritSumbar.com – Program Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) Politeknik ‘Aisyiyah Sumatera Barat (Sumbar) gelar sosialisasi belanja cerdas pada pelajar SMK Pariwisata ‘Aisyiyah Sumatera Barat (Sumbar) pada Jum’at, 20 Januari 2023.

Kegiatan yang berlangsung di SMK Pariwisata ‘Aisyiyah Sumatera Barat itu membahas prilaku konsumen. Tak bisa dipungkiri, era modern ini, konsumen tidak hanya membeli atau menggunakan barang/jasa secara langsung namun dapat juga melalui online.

Hal ini didukung oleh penetrasi pengguna internet di Indonesia yang terus meningkat setiap tahunnya. Mulai dari masyarakat perdesaan dan perkotaan. Adanya PSBB juga mengakibatkan masyarakat cenderung berbelanja secara online dari rumah. Guna menghindari paparan virus Covid-19 yang dapat tertular ketika berada di luar rumah.

Hal tersebut memberi peluang kepada pengusaha untuk semakin giat dalam mempromosikan produk yang dijual melaui internet. Termasuk semakin banyaknya situs maupun aplikasi belanja online yang tersedia.

“Tak jarang rutinitas belanja kebutuhan pokok berakhir menjadi mimpi buruk. Pasalnya, kita kerap mengambil barang-barang yang tidak diperlukan, membuat pengeluaran membengkak dan boros. Tidak sedikit orang yang mengeluarkan uang untuk barang-barang yang tidak diperlukan saat berbelanja.

Sebagai bentuk upaya mencegah pemborosan dalam berbelanja dan menggunakan uang, Politeknik ‘Aisyiyah Sumatera Barat melakukan penyuluhan dan sosialisasi tentang bijak berbelanja dan belanja cerdas.

Dalam program Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) yang dilaksanakan pada ditujukan kepada siswa/i SMK Pariwisata ‘Aisyiyah Sumatera Barat.
Kegiatan dimulai dengan pengenalan diri anggota PkM Politeknik ‘Aisyiyah Sumatera Barat yang terdiri dari dosen dan mahasiswa Program Studi DIV Bisnis Jasa Makanan.

Adapun dosen yang terlibat yaitu Sri Nova Deltu, SP., M.Sc dan Qumil Laila Arham, S.TP., M.M dan mahasiswa Winda Permata Sari.

Sri dan Qumil memaparkan bahwa belanja cerdas perlu diterapkan dikalangan anak remaja di era perkembangan teknologi saat ini. Tindakan yang dapat dilalukan antara lain dengan membuat daftar belanja, mencatat pengeluaran belanja, hindari belanja saat lapar, belanja sesuai budget, dan kunjungi supermarket lokal.

“Dalam berbelanja dan menggunakan uang kita harus menerapkan tips cerdas berbelanja agar tidak terjadi pemborosan, pengelolaan kekuangan perlu diterapkan secara mandiri saat berbelanjaa di e-commerce” ujar Sri dan Qumil (Rel)

Menarik dibaca