“Pembukaan VWBS itu sendiri akan berlangsung di Jam Gadang Bukittinggi pada tanggal 24 Desember 2022. Mari kita dukung bersama-sama,” ujarnya.
Wahyu optimis pengembangan UMKM dan ekonomi kreatif dalam satu ekosistem penunjang pariwisata harus dikembangkan secara massif. Pelaku UMKM diharapkan terpacu bertransformasi secara kreatif agar bisa bersaing dan terus berkembang.
Baca : Bank Indonesia Gelar Minang CrEFt 2022
Lebih jauh dikatakannya, Minang CrEFt 2022 ini juga mendukung gerakan Bank Indonesia yaitu Bangga dengan Buatan Indonesia dan memajukan Karya Kreatif Indonesia (KKI). Adapun kegiatan tiga hari tersebut meliputi opening ceremony, pameran booth UMKM kreatif, lomba kreatifitas ekonomi kreatif, lomba kreativitas cinta dan bangga pakai produk Indonesia, dan closing ceremony pada Senin sore.
Untuk lomba kreatifitas yang dilakukan adalah karnaval kreatif yang diikuti 34 tim dan beranggotakan 1.455 orang. Karnaval dilaksanakan pada hari Minggu pagi dengan mengambil start dari Bank Indonesia dan berakhir di GOR H. Agus Salim.
Baca : Leonardy Dukung Inovasi Kebangkitan Pariwisata dan Pertumbuhan Ekonomi Sumbar
Lalu ada lomba booth kreatif UMKM yang diikuti 100 booth dan 155 UMKM, lomba produk kriya kreatif, lomba kuliner kreatif dari singkong, lomba fashion kreatif, lomba dance kreatif, lomba fotografi, lomba kontes cinta dan bangga Bank Indonesia.
“Semua lomba ini merupakan potensi yang dapat diasah sehingga berkontribusi bagi pengembangan ekonomi kreatif Sumatera Barat. Semoga menjadi iven tahunan dan salah satu ikon pariwisata Sumbar,” ujarnya.
Gubernur Sumbar, H. Mahyeldi dalam sambutannya mengatakan kegiatan Minangkabau Economy Creative Festival 2022 diharapkan dapat memberikan inspirasi bagi pelaku UMKM kreatif. Untuk berinovasi agar dapat menghasilkan produk yang dinikmati secara global.
Sehingga mampu mendukung kebangkitan pariwisata Sumatera Barat. Pada akhirnya berdampak pada kesejahteraan masyarakat Sumatera Barat.
“Oleh karena itu kami pemerintah Sumatera Barat sangat menyukai, mendukung serta mengapresiasi kegiatan Minangkabau Economy Creative atau Minang CrEFt ini. Kami mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Bank Indonesia Perwakilan Sumatera Barat,” kata Mahyeldi.
Sumatera Barat perlu menjadi penggagas dalam strategi inovasi, adaptasi dan kolaborasi yang dilakukan dengan gerak cepat, gerak bersama. Garap semua potensi dan disini peran kita bersama dalam memajukan ekonomi kreatif Sumatera Barat.