Spirit Sumbar – Musyawarah Daerah VII Majelis Ulama Kabupaten Tanah Datar digelar di Aula kantor Bupati Pagaruyung, Rabu (27/4/2016)
Musda dibuka Ketua MUI Sumatera Barat Gusrizal Gazahar dan dihadiri Bupati Tanah Datar Irdinansyah Tarmizi, Sekda Hardiman, Rektor IAIN Batusangkar, Ketua MUI Tanah Datar Syukri Iska, Kepala Kemenag Malikia, Forkopimda, Ketua MUI Kecamatan, pimpinan ormas dan ulama se Kabupaten Tanah Datar.
Dalam sambutannya ketua MUI Sumbar Gusrizal Gazahar menyampaikan apresiasi kepada MUI Tanah Datar yang menggelar Musda pada hari ini. “MUI Kabupaten Tanah Datar merupakan daerah ke empat di Sumbar yang melaksanakan Musda ini dan semoga memperoleh hasil yang diinginkan. Namun, tentu Musda bukan untuk membagi kekuasaan tapi untuk membagi pekerjaan” ujar Gusrizal.
Gusrizal juga mengharapkan kepada MUI khususnya di Tanah Datar dan umumnya di Sumatera Barat agar mampu menjadi tenda besar umat Islam. “MUI hendaknya mampu menjadi tempat bersatunya umat Islam, dalam MUI atribut ormas hilang dan bersatu dalam satu ikatan keluarga besar, dan tentu ini semua juga butuh dukungan dari pemerintah daerah” ujarnya.
Sementara itu, Bupati Tanah Datar Irdinansyah Tarmizi mengungkapkan betapa peranan MUI sangat dibutuhkan dalam masyarakat. Terutama untuk membentengi generasi muda dari fenomena sosial yang sudah sangat memprihatikan.