Ada satu kebiasaan tim Papua yang selalu dilakukan ketika bertandingan yang kemudian dilakukan ditengah persiapan gelaran Piala Pertiwi. Liza mengaku ini menjadi suatu kewajiban untuk menjaga kekompakan di dalam tim.
“Sebelum memulai aktivitas tim dan sebelum tidur, kami dibiasakan untuk menggelar ibadah bersama. Selain mendoakan keselamatan tim, hal ini kami rutin lakukan untuk menjaga kebersamaan di luar lapangan,” tutupnya.
Sejauh ini tim Papua tampil dominan di setiap laga grup A gelaran Piala Pertiwi 2021/2022. Tampil impresif di lapangan Sabilulungan, kabupaten Soreang, skuat asuhan Thomas Alva Edison sudah membukukan dua kemenangan secara berturut-turut dan satu hasil imbang. Yakni 7-0 kontra Jawa Barat, 2-0 kontra Kalimantan Tengah dan 3-3 kontra Bangka Belitung.
Gelaran Piala Pertiwi 2021/2022 masih akan berlanjut di lapangan Sabilulungan, kabupaten Bandung, lapangan Sidolig dan lapangan Progresif. Babak penyisihan grup akan dilaksanakan hingga Selasa (22/3/2022) sebelum masuk ke fase babak 8 besar.
.