Spirit Sumbar – Bupati Solok Selatan H.Muzni Zakaria telah melantik dan mengambil sumpah jabatan Jhpni Ludianto sebagai wali nagari Alam Pauhduo Kecamatan Pauhduo Kabupaten Solok Selatan priode 2016-2022 di SMK 4 Solok Selatan pada hari Kamis (31/3/2016).
Acara pelantikan wali nagari definitif tersebut, dihadiri wakil Bupati Abdul Rahman, SH, Kajari Padang Aro E.Nurhidayat.SH, Plt. Asisten bidang tata Pemerintahan Umum Basrial.SE, Muspika Kecamatan Pagu, Camat, para wali nagari se Kecamatan Pauhduo,P2 WN dan Bamus nagari Alam Pauhduo, ninik mamak, alim ulama , cerdik pandai, bundo kanduang, tokoh masyarakat, pemuda dan undangan lainnya.
Dalam smbutan tertulisnya Bupati mengatakan, atas nama Pemerintah Daerah Bupati menyampikan ucapan selamat kepada seluruh elemen masyarakat nagari Alam Pauhduo yang telah berhasil melaksanakan pemilihan wali nagari yang definitif priode 2016-2022.
Keberhasilan tersebut tidak terlepas dari kerja keras semua pihak, terutama panitia pemilihan wali nagari (P2.WN) dan Badan Musyawarah (Bamus) nagari Alam Pauhduo serta dukungan dari Pemerintah Kecamatan. Untuk itu Bupati mengajak semua pihak dapat memberikan dukungan sepenuhnya kepemimpinan wali nagari terpilih.