SPIRITSUMBAR.com, Pasaman – Dinas Pengelolaan Sumber Daya Air (PSDA) dan Balai Wilayah Sungai (BWS) Sumatera V merespon dengan cepat keinginan Anggota DPR RI asal Daerah Pemilihan Sumatera Barat II, Hj. Nevi Zuairina agar membangun Embung.
Nevi menerima laporan dari masyarakat setempat, akan banyaknya air yang tergenang sehingga tidak produktif di daerah Bubusan, Kecamatan Simpati. Secara cepat dan koordinatif, Ia berkomunikasi dengan pemerintah pusat dan daerah melalui dinas Pengelolaan Sumber Daya Air (PSDA) dan Balai Wilayah Sungai (BWS) Sumatera V agar menerima aspirasi masyarakat ini.
“Alhamdulillah, Balai Wilayah Sungai (BWS) Sumatera V dengan sigap dan cepat membangun embung di Simpati, Pasaman ini dari program pemerintah pusat, sehingga Embung telah Dibangun. Ini dampaknya akan memberikan kemaslahatan bagi masyarakat sekitar sehingga semua kebutuhan air mulai dari rumah tangga, industri mikro kecil, pertanian akan terpenuhi. Bahkan Perbaikan lingkungan pun akan mulai ada peningkatan kualitasnya. Dan yang paling menggembirakan, ini akan mampu berpotensi sebagai Obyek Wisata”, Tutur Nevi.
Anggota DPR RI Fraksi PKS ini memberikan perhatian serius pada program kerakyatan ini sehingga pemerintah merealisasi Aspirasi Maysarakat dan Anggota DPR RI untuk Pembangunan Embung di daerah Bubusan, Simpati, Kabupaten Pasaman.