Manufer Bantu Pengecoran Lapangan Bulu Tangkis Komplek ABI Kayu Kalek

oleh

SPIRITSUMBAR.com, Padang – Sebagai wujud kepedulian terhadap konstituen di daerah pemilihan (dapil)-nya Kecamatan Koto Tangah, Anggota DPRD Padang Manufer Putra Firdaus membantu pengecoran lapangan bulu tangkis Komplek Perumahan ABI Kayu Kalek, Kelurahan Padang Sarai, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang.

Bantuan berupa 10 sak semen langsung diberikan Manufer ke Ketua Komplek ABI Kayu Kalek, Afriyanto, Kamis (25/3/2021) malam, di hadapan beberapa warga komplek lainnya.

“Mudah-mudahan bantuan ini bisa melengkapi bantuan lainnya, dan lapangan bulu tangkisnya segera selesai direnovasi. Serta bisa dipakai untuk berolahraga,” ujar politisi muda Partai Gerindra Padang ini.

Sebagai wakil rakyat yang mewakili Kecamatan Koto Tangah, disebutkan Manufer bahwa dia komit untuk membantu dan memperjuangkan aspirasi masyarakat Koto Tangah, khususnya yang menyangkut infrastruktur dan persoalan pembangunan lainnya.

Sementara itu Ketua Komplek ABI Kayu Kalek, Afriyanto menyampaikan terima kasih atas bantuan yang diberikan oleh Anggota DPRD Padang Manufer.

“Bantuan ini sangat bermanfaat untuk menyudahkan pengecoran lapangan bulu tangkis. Semoga menjadi amal ibadah bagi Pak Manufer,” ujarnya.

Disampaikan juga oleh Afriyanto bahwa untuk renovasi lapangan bulu tangkis Komplek ABI Kayu Kalek, sebelumnya telah dibantu pula oleh Anggota DPR RI Andre Rosiade, Anggota DPD RI Leonardy Harmainy dan Anggota DPRD Sumbar Evi Yandri Rajo Budiman.

Menarik dibaca