SPIRITSUMBAR.COM, Padang – Jamaah Tabligh Sumatera Barat (Sumbar) geram terhadap pemberitaan salah satu media cetak lokal yang memberitakan kelompok dakwah itu mendukung Mahyeldi-Audy dalam Pilgub Sumbar.
Sutrisno Abu Bakar, tetua Jamaah Tabligh Masjid Madinatul Munawwarah, Berok, Padang Barat, menegaskan bahwa dalam sejarah Jamaah Tabligh tidak pernah ada dukungan kelompok tersebut dalam politik praktis. Karena itu, dia menyatakan bahwa Jamaah Tabligh tidak membenarkan adanya klaim dukungan dari pihaknya terhadap salah satu pasangan calon pada Pilkada Sumbar.
“Jangan digoreng-goreng. Tidak pernah dalam sejarah kami dukung-mendukung. Kami tidak dalam kapasitas dukung-mendukung. Kami murni organisasi dakwah, mengajak manusia kepada Allah, bukan mengajak manusia kepada makhluk. Itu jelas komitmen kami Jamaah Tabligh seluruh dunia,” tuturnya di Padang, Rabu (3/12/2020).
Menurutnya, kalaupun ada oknum Jamaah Tabligh yang mendukung salah satu calon, dia meminta hak itu tidak serta-merta dikaitkan dengan kelompok tersebut.
Dalam Jamaah Tabligh, katanya, persoalan politik, kilafiah, pangkat/jabatan, dan aib masyarakat tabu dibicarakan dalam organisasi. Dalam Jamaah Tabligh, keputusan yang diambil jemaah melalui musyawarah dan mufakat, termasuk untuk menjadi imam, khatib Jumat, dan azan, dimusyawarahkan.