Zul Elfian- Ramadhani Daftar ke KPU, Sikap PAN Masih Mengundang Curiga

oleh

Spiritsumbar.com,Solok– Bakal pasangan calon (Bapaslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solok, Zul Elfian, dan Ramadhani Kirana Putra resmi mendaftar ke KPUD Kota Solok, Sabtu (5/9). Bapaslon ini diantar lansunga oleh gabungan tiga partai politik pengusung, yakni Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Nasdem dan Partai Keadilan Sosial (PKS).

Pendaftaran dilaksanakan hanya oleh Bakal Calon Wakil Wali Kota Solok, Ramadani Kirana Putra karena Bakal Calon Wali Kota Zul Elfian sedang melaksanakan isolasi mandiri pasca ditetapkan positif Covid-19. Dalam pemeriksaan berkas administrasi bapaslon, ketidak-hadiran Bakal Calon Wali Kota Zul Elfian ini ternyata dapat dibuktikan oleh tim bapaslon bersangkutan  dengan surat yang dikeluarkan oleh otoritas yang berwenang.

“Alhamdulilah pendaftaran kami telah diterima KPUD Kota Solok,”ujar Ramadani Kirana Putra.

Meskipun sedikit terbata-bata, Ketua Partai Amanat Nasional (PAN) Kota Solok, menyatakan tekatnya untuk memenangkan pasangan Zul Elfian- Ramadhani.

“Kami siap mungkin untuk memenangkan pasangan Zul Elfian- Ramadhani Kirana Putra pada Pilkada Kota Solok pada tanggal 9 Desember mendatang,” ujar Jon Hendra.

Kata “mungkin” yang diucapkan petinggi PAN Kota Solok ini kontan saja mengundang curiga. Artinya, keseriusan partai besutan Amin Rais ini mendukung pasangan Zul Elfian- Ramadhani masih diragukan. Dukungannya baru hanya pada tahap mungkin, atau sekedar basa-basi, belum ada ketegasan apalagi kepastian.

Menarik dibaca