Spiritsumbar.com, Padang – Guna mendukung Sumbar pergerakkan roda perekonomian daerah, PT Pertamina (Persero) melalui Marketing Operation Region (MOR) I menghadirkan 7 Pertashop di Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat, pada Rabu (22/7/2020).
Hal itu disampaikan Roby Hervindo, Unit Manager Comm, Rel & CSR MOR I, melalui pernyataan tertulisnya, Kamis (23/7/2020).
Dia mengungkapkan, ke tujuh Pertashop tersebut bekerjasama dengan nagari setempat, sehingga membantu ekonomi lokal.
“Pertamina MOR I secara serentak meluncurkan 7 Pertashop di Kabupaten Padang Pariaman, Sumbar. Pertashop tersebut berokasi di nagari Sungai Durian, Pakandangan, Ulakan Tapakis, Kuranji Hilir, Parit Malintang, III Koto Aur Malintang, Tanjung Gadang,” tutur
Pertashop yang hadir di Kabupaten Pariaman menjual BBM jenis Pertamax dengan harga sama dengan di SPBU. Kebutuhan stok Pertashop Kabupaten Padang Pariaman dipasok dari Integrated Terminal Teluk Kabung.
Nasyaruddin, Wali Nagari sekaligus pengelola Pertashop Pakandangan Kabupaten Padang Pariaman, mengungkapkan ia bersyukur atas kehadiran Pertashop di wilayahnya. “Kami sebagai pengelola Pertashop, bisa memperoleh sumber pendapatan baru. Apalagi kalau warga menjadi terbiasa pakai Pertamax, makin tambah pemasukan nagari,” kata Nasyaruddin.