Spiritsumbar.com, Pasaman Barat – Gubernur Sumatera Barat Irwan Prayitno didampingi Bupati Pasaman Barat H. Yulianto beserta Forkopimda meninjau Pasar, Masjid dan peternakan Sapi di Air Runding Kecamatan Parit Koto Balingka Pasaman Barat, Selasa 16 Juni 2020.
Dalam serangkaian Agenda Gubernur Sumbar Irwan Prayitno di Kabupaten Pasbar, salah satunya melihat penerapan new normal di Kabupaten Pasaman Barat apakah sudah berjalan dengan baik dengan kesadaran yang cukup tinggi serta terus terapkan diri dengan membiasakan diri pakai masker baik beraktivitas keluar rumah, seperti ke pasar , setelah kita amati di pasar pedagang dan pembeli sudah memiliki kesadaran menggunakan masker namun masih ada beberapa orang yang belum mematuhi aturan tersebut.
“Ia mengatakan, perlunya kesadaran masyarakat di Pasar tradisional tetap jaga kewaspadaan diri dan sekarang perekonomian sudah mulai kembali normal tapi tetap kesadaran protokol COVID-19 selalu di indahkan karena wabah COVID-19 masih ada.
Setelah kita lihat penggunaan masker sudah berjalan baik dan masih ada beberapa orang, semenjak memasuki new normal dan zona hijau memang terlihat longgar, namun jangan sampai terlena, tetap patuhi aturan pencegahan COVID- 19,” Sebut Gubernur Irwan Prayitno.