Spiritsumbar.com, Lombok – Durian identik dengan kulitnya yang berduri. Namun, ada jenis durian di Indonesia yang tumbuh tanpa duri setelah 12 tahun dilakukan eksperimen.
Bagi orang Asia, durian bukan merupakan buah yang asing. Bahkan banyak orang Asia yang sangat menyukai rasa buah ini. Durian dikenal memiliki daging buah yang lembut, manis legit, dan beraroma menyengat.
Dinamakan durian, karena kulit buah ini memiliki duri-duri tajam. Indonesia menjadi salah satu negara Asia yang banyak ditumbuhi banyak jenis durian. Mulai dari durian petruk, montong, bawor, bokor, Medan dan masih banyak lagi.
Selain itu, ada jenis durian unik yang tumbuh di Indonesia, tepatnya di Lombok, Nusa Tenggara Barat. Berbeda dari durian kebanyakan, durian ini tumbuh tanpa duri di kulitnya. Kulit duriannya gundul, jika disentuh terasa halus seperti melon.
Dilansir dari Mashable (27/4/2020) durian unik tanpa duri tersebut merupakan hasil eksperimen yang dilakukan oleh Balai Pengawasan dan Sertifikasi Benih Pertanian (BPSBP) selama 12 tahun.
Awal tahun 2007, masyarakat di Dusun Trenggaluh, Desa Batu Mekar, Kecamatan Lingsar, Lombok Barat melaporkan adanya temuan aneh, yaitu durian gundul.
Awalnya mereka menyangka bahwa itu adalah sukun, tetapi saat dibuka isinya adalah durian. Saat dicoba, rasa duriannya lebih manis daripada durian pada umumnya.
Buah durian itu kemudian dilakukan penelitian. Maisin, salah satu tim observasi mengatakan bahwa tumbuhnya durian tanpa duri ini merupakan hasil dari gen resesif bunga betina dan jantan yang cenderung tumbuh ketika mereka berdekatan.