Pemimpin ke Depan, Kiprah Perempuan Sumbar Makin Tertantang

oleh

Spiritsumbar.com, Jakarta – Sejumlah tokoh perempuan Minang di pentas nasional berkomitmen membangun gerakan untuk menyiapkan dan mendukung kader potensialnya berkiprah di sektor publik, baik itu di eksekutif maupun legislatif di provinsi maupun kabupaten dan kota.

Komitmen tersebut terbangun dalam Focus Group Discussion (FGD) yang diadakan Jaringan Pemred Sumbar (JPS) di Hotel Balairung, Jakarta, Jumat (21/2/2020).

Artikel Lainnya

loading…


“Kita harus investarisir dan munculkan perempuan-perempuan Sumbar. Ini perlu digerakkan dengan melakukan pertemuan-pertemuan, kaderisasi dan branding dalam berbagai kegiatan sosial,” ungkap anggota DPR RI Nevi Zuairina.

Untuk tahap awal, dalam bentuknya bisa dalam wadah kaukus dulu. “Jika ada yang potensial jadi pemimpin, bisa dimulai dari wakil dulu. Kepala daerah masih berat. Namun, kaum laki-laki harus beri ruang,” tegasnya.

Hal senada diungkapkan Deputi Strategis Lemhanas Reni Mayerni. Dalam waktu dekat, dirinya mendorong adanya pertemuan tokoh perempuan Sumbar yang kini banyak berkiprah di tingkat nasional maupun Sumbar.

“Nah, di sana nanti kita bicarakan bagaimana menginventarisir, kaderisasi dan memberikan supporting jika ada yang ingin berkiprah di legislatif dan eksekutif di Sumbar,” ujarnya usai FGD.

Menarik dibaca