Viral Panji, Sepatu Bolong dan Hadiah Sepeda Motor

oleh

SpiritSumbar.com, Sukabumi – Video seorang guru yang mendapat hadiah motor dan sepatu baru viral di media sosial. Panji Setiaji merupakan guru honorer asal Sukabumi yang terpaksa tetap memakai sepatu bolong-nya selama beberapa bulan ketika mengajar.

Melalui sesi wawancara bersama Dedy Corbuzier, Panji menceritakan kisahnya selama menjadi guru honorer. Menurutnya, sudah 6 tahun Panji mengabdi sebagai guru honorer yang mengajar matematika di SDN Babakan, Sukabumi. Untuk sampai di sekolah, ia harus menempuh perjalanan sejauh tujuh kilometer dengan menggunakan sepeda motor yang sering mogok.

Sepatu bolongnya itu juga disebabkan karena dirinya sering men-starter motornya yang kerap mogok. Ia terpaksa tetap menggunakan sepatu bolongnya karena gajinya tidak cukup untuk membeli sepatu baru.




Sebagai guru honorer, Panji mengungkapkan jika dirinya hanya digaji sekitar Rp300 ribu atau Rp400 ribu setiap bulannya. “Jangankan untuk membeli sepatu, uang gaji itu saya cukup-cukupin untuk beli bensin, benerin motor, dan makan saja. Jadi saya belum mampu untuk beli sepatu baru. Sekiranya masih bisa dipakai ya saya pakai saja,” ungkap Panji.

Artikel Lainnya

loading…


Menarik dibaca