Wahyu : Canangkan Visit Minangkabau Years

oleh

SpiritSumbar.com, Padang – Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) dianugerahi Allah alam yang indah yang seharusnya memberi manfaat ekonomi pada masyarakatnya. Karena itu, untuk memdongkrak pertumbuhan dunia pariwisata.

Kepala Bank Indonesia Perwakilan Sumbar, Wahyu Purnama A menyarankan pencanangan Visit Minangkabau Years.  “Canangkan visit minangkabau years di tingkat provinsi, lalu diikuti kabupaten kota, karena mereka juga punya objek wisata. Dengan begitu, akan dapat mendongkrak tingkat kunjungan wisatawan,” ujar Wahyu dalam diskusi dengan Jaringan Pemred Sumbar, di Kantor Bank Indonesia Perwakilan Sumbar, Rabu (15/1/2020) .

Menurut Wahyu, dunia pariwisata memiliki multiplayer effect yang sangat banyak. Dengan tumbuhnya perhotelan, maka kebutuhan tenaga kerja sangat banyak. Belum lagi kebutuhan ikan, sayur mayur, buah buah dan sebagainya. “Dengan kebutuhan ini, ekonomi petani bisa tumbuh, nelayan bisa hidup dan lapangan kerja juga terbuka, belum lagi kebutuhan kuliner. sangat luar biasa,” ungkap Wahyu.



Dengan visit Minangkabau Years, lanjut Wahyu, maka para travel agen juga bisa mempersiapkan paket-paket wisata ke semua objek wisata yang ada di Sumbar. Paket-paket wisata itu dijual ke wisatawan mancanegara. “Karena itu, perlu sinergi transpormasi khususnya di dunia pariwisata. Dengan paket paket wisata itu, maka dunia penerbangan kembali bergairah,” ungkap Wahyu.

Menarik dibaca