Spiritsumbar.com, Dharmasraya –
Malam pergantian Tahun baru 2020 sepertinya sudah menjadi momen yang ditunggu-tunggu banyak orang. Berbagai macam pusat keramaian dan event ramau digelar pada momen tersebut. Termasuk pelaksanaan malam pergantian tahun di Kab. Dharmasraya.
Terdapat 4 titik keramaian tempat dilaksanakannya perayaan malam pergantian tahun yakni Pasar Sungai Rumbai, Simpang empat Koto Baru, Pasar Blok B Sitiung dan Pulau Punjung. 4 titik ini setiap tahunnya kerap didatangi masyarakat yang ingin menyaksikan malam pergantian tahun.
Mengantisipasi gangguan Kamtibmas yang terjadi pada malam tersebut, Polres Dharmasraya telah menyiapk personel yang disiagakan untuk melaksanakan pengamanan. Tidak hanya itu, seperti yang disampaikan oleh Kapolres Dharmasraya melalui Kabagops Kompol Rifai bahwa Polres Dharmasraya tidak hanya menyiapkan personel untuk pelaksanaan pengamanan namun juga menyiapkan tim Rainmas yang akan melakuka Patroli bermotor di tempat-tempat yang dianggap rawan.
“kita dari Polres Dharmasraya sudah menyiapkan kurang lebih 300 orang personel untuk pengamanan malam pergantian tahun. Kita juga sudah menyiapkan tim Rainmas dari Satsabhara yang akan melaksanakan patrol kendaraan bermotor pada tempat-tempat yang dianggap rawan” ujar Kabagops.