Pada babak adu penalti, Vietnam mendapat kesempatan lebih dulu untuk menjadi eksekutor. Namun, Kiper Timnas U-15 Indonesia, I Made Putra mampu menghalau tendangan keras Ha Van Viet, eksekutor pertama Vietnam ini.
Sementara, penendang pertama Timnas U-15 Indonesia, Ressa Aditya berhasil mengecoh kiper Vietnam Nguyen Quang Truong. Untuk sementara, Timnas U-15 Indonesia unggul 1-0 atas Vietnam.
Adu tos-tosan berlanjut pada penendang kedua Vietnam, Nguyen Van Bay. Tendangan keras dan terukur, pemain belakang ini berhasil menggetarkan jala gawang I Made Putra.
Kondisi pendukung Timnas U-15 Indonesia kembali deg-degan, lantaran tendangan Alfin Lestaluhu berhasil ditepis kiper Vietnam, Quang Truong. Kedudukan kembali sama kuat 1-1 untuk kedua tim.
Artikel Lainnya
Secercah asa kembali didapat Timnas U-15 Indonesia. eksekutor ketiga Vietnam, Nguyen Pu Nha, juga gagal melakukan tugasnya. Lagi-lagi kiper I Made Putra berhasil menepis tendangan pemain bernomor punggung 11 itu bisa ditepis
Tragisnya, hal sama juga dialami Kapten timnas U-15 Indonesia, Marcell JP. Kapten timnas U-15 ini juga gagal menjaringkan bola setelah sepakannya melenceng di samping gawang. Sampai pada tendangan ketiga, kedudukan masih imbang 1-1 untuk kedua tim.
<<<Sebelumnya Selanjutnya>>>
Halaman [ 1 ] [ 2 ] [ 3 ]