Nasrul Abit: 2019, Pasbar Harus Lepas dari Ketertinggalan

oleh

Spirit Sumbar – Wakil Gubernur (Wagub) Sumatera Barat (Sumbar), Nasrul Abit didampingi sejumlah kepala OPD melakukan kunjungan Tim Safari Ramadan (TSR) ke Pasaman Barat (Pasbar) tepatnya di mesjid raya Air Bangis nagari Air Bangis kecamatan Sungai Beremas, Senin (4/6/2018).

Kehadiran Wagub beserta jajaran untuk menjalin silaturahmi antara pemerintah provinsi Sumbar dengan masyarakat Pasbar, sekaligus untuk membicarakan beberapa program strategis di Pasbar seperti percepatan operasional pelabuhan Teluk Tapang, pembangunan akses jalan sepanjang 42 Kilometer menuju pelabuhan, pengembangan SPT Air Runding sebagai sentra peternakan, pengentasan kemiskinan dan lain-lain.

Nasrul Abit menyatakan bahwa pemilihan Air Bangis sebagai daerah kunjungan TSR tersebut merupakan inisiatif dirinya sendiri yang kemudian diusulkannya kepada bupati Pasbar.



“Saya akan fokus ke Pasbar. Beberapa kali saya kemari. Respon Pemkabnya luar biasa. Saya sudah sepakat dengan Bupati Syahiran. Pelabuhan harus beroperasi sebelum masa jabatan berakhir kelak,” katanya.

Disampaikan, pengentasan kemiskinan juga menjadi persoalan pokok yang harus segera diselesaikan. Disamping persoalan pendidikan dan kesehatan yang juga harus digenjot percepatan penanggulangannya. Mengingat indikator tersebutlah yang membuat Pasbar masih tergolong daerah tertinggal.

Menarik dibaca