Spirit Sumbar – Memperingati hari Bhayangkara ke-72 yang bertepatan dengan hari raya idul fitri 1439 Hijriah Polsek Pulau Punjung melakukan pembagian paket sembako dan paket lebaran di halaman Polsek Pulau Punjung Rabu (20/6/2018).
Kapolsek Pulau Punjung IPTU Helmi mengatakan pembagian paket ini dalam rangka memperingati hari Bhayangkara yang ke 72 dan pada hari bertepatan dengan Hari Raya Idul Fitri 1439 Hijriah.
Ini ujarnya, sebagai bentuk kepedulian terhadap warga yang kurang mampu. “Kami dari polsek pulau punjung melakukan kegiatan kepedulian terhadap perwakilan masyarakat dari berbagai nagari yang ada di kecamatan Pulau Punjung. Dalam kegiatan ini kami membagikan sembako dan paket lebaran bagi masyarakat yang kurang mampu,” ujarnya.
Kegiatan ini ujarnya, juga untuk menjalin silaturahmi antara Polsek Pulau Punjung dengan masyarakat. Karena kemaren menjelang Lebaran Idul Fitri kita sangat padat kegiatan persiapan harus mudik dan mengamankan tempat yang vital di wilayah hukum polsek pulau Punjung,” ujarnya.
Menurutnya, saat inilah baru bisa melaksanakan kegiatan pembagian paket. Kegiatan ini merupakan yang pertama kali dan hal ini akan dilakukan setiap tahun.
“Kami berharap ini merupakan kepedulian dalam bentuk sosial serta silaturahmi terhadap warga yang kurang mampu,” ujarnya IPTU Helmi (Eko)