Kiprahnya Alumni FHUA, Bangun Sekretariat dan Bentuk Law Firm

oleh

Spirit Sumbar – Alumni Fakultas Hukum (FH) Unand, dengan Ketua Umum DPP Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Kepala Kejaksaan Tinggi Bangka Belitung, Adityawarman, SH MH terus berkiprah dan bergeliat.

Saat ini Sekretariat IKA FH Unand dengan model bangunan kontainer sudah 95 persen rampung, tidak hanya itu Adityawarman juga menggagas pendirian Law Firm Pancasila 10.

“Sekretariat kita mandiri dan milik sendiri berada di kawasan strategis, yakni Jalan Rokan Kompl Gor H Agus Salim, saat ini sudah 95 persen rampung,”ujar Adityawarman saat buka puasa bersama digelar IKA FH Unand Padang, Sabtu 9/6.

Tidak hanya sekretariat sendiri, bahkan dalam waktu dekat IKA FH Unand juga mendirikan Law Firm Pancasila 10.

“Nama Pancasila 10 adalah nama jalan Kampus FH Unand di dekat pantai Padang, saya sudah minta Pak Zulkifli Djailani untuk membentuk dan mengurus legalitasnya segera,”ujar Adiryawarman

Adanya, Law Firm menurut alumni FH Unand tahun 1982 ini, strategis sekali untuk memberikan bantuan hukum maupun konsultasi hukum kepada masyarakat.

“Insha Allah segera terbentuk, paling lambat saat peresmian Sekretariat IKA FH Unand, Law Firm Pancasila 10 sudah berbadan hukum,”ujarnya.

Zulkifli Djailani selain advokat juga tokoh aktitifis dan pernah menjadi Anggota DPRD Sumbar periode 2009-2014, mengatakan kesanggupannya mengurus syarat administrasi maupun legalitas dari law firm.

Menarik dibaca