Spiritsumbar.com, Lubuk Basung – Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Agam, menyalurkan dua unit Becak Motor (Betor) kepada dua orang mustahik di Kabupaten Agam Senin (9/4/2018).
Artikel Lainnya
Pada Wartawan Ketua Baznas Agam Eldi Zein mengatakan bahwa bantuan itu disalurkan melalui program Agam Makmur yang diusung BAZ Agam, yang diserahkan kepada warga Nagari Garagahan, Kecamatan Lubuk Basung, atas nama Maswendi (53) dan Afri Jumaedi (38). “Maswendi sehari-hari berjualan sayur keliling, sedangkan Afri Jumaedi berjualan roti, dengan bantuan Betor itu diharapkan usaha mereka bisa berkembang lebih baik lagi,” ungkapnya.
Lebih lanjut dia jelaskan bahwa betor diserahkan berdasarkan proposal yang diajukannya kepada Baznas Kabupaten Agam, dan petugas Baznas Agam melakukan survey dan memverifikasi data ke rumah mereka masing-masing.
Setelah mendapatkan data yang memenuhi syarat sebagai penerima zakat, maka mereka dinyatakan layak untuk menerima Betor itu, dan diharapkan betor itu dirawat dengan baik agar dapat tahan lama, dan di manfaatkan untuk berusaha sebaik baiknya.
Pendistribusian zakat tujuannya bagaimana masyarakat dapat berkembang dalam berusaha, sehingga mereka bisa mandiri dan sejahtera, yang pada akhirnya dapat pula membayar zakat.