Spiritsumbar.com, Palu – Industri penyiaran berkembang bak cendawan tumbuh di musim hujan, berbagai ragam tayangan televisi maupun siaran radio terus merasuk ke semua lapisan masyarakat.
Hari ini 1 April 1933 berdiri sebuah radio, kini usia penyiaran nasional (Hasiarnas) sudah 85 tahun, Komisi Penyiaran Indonesia menggelar puncak peringatannya di Palu Sulawesi Tengah dengan tagline puncak peringatan ‘Dari Palu Indonesia Bicara Lebih Baik’.
Wakil Ketua Komisi I DPR RI Hanafi Rais berharap penyiaran Indonesia kedepan lebih baik.
“Baik dalam penyajian konten informatif dan edukatif sehingga Indonesia lebih baik tercermin dalam setiap konten penyiaran apa saja, Dari Palu Indonesia Bicara Baik, selamat Hari Penyiaran Nasional ke 85,”ujar Hanafi Rais pada testimoni disaksikan 300-an peserta.peringatan di Ball Room Mercure Hotel Palu. Minggu 1/4 di Palu.
Tema besar hari penyiaran nasional 2018 Menjaga Keutuhan NKRI melalui Dunia Penyiaran yang Sehat dan Berkualitas.
“Dari Palu Indonesia Bicara Baik, itu sub temanya, maksudnya ini tidak asal bicara tanpa dasar apalagi mengandung hoax dan SARA atau hate speech,”ujar Ketua KPI Pusat Yuliandre Darwis.
KPI samoai hari ini mengawasi 2600 radio 940 jenis televisi di seluruh Indonesia. “Tugas KPI harus mengawasi konten-konten siaran untuk menjaga idealisme dan nasionalisme berbangsa dan bernegara di republik tercinta ini, lembaga penyiaran adalah perjuangan, spirite ini harus menjadi semangat perjuangan, jangan opini dijadikan fakta,”ujar Yuliandre