Agam Raih Kembali Prestasi Sehat 2017

oleh

Spiritsumbar.com, Lubuk Basung – Setiap ada program dan penilaian yang di laksanakan Pemerintah baik Propinsi maupun Pusat Agam terus melihatkan prestasi dan keungulannya. Bupati Agam Indra Catri terima lagi Penghargaan Kabupaten Sehat 2017, dari Menteri Kesehatan RI. Di ujung penutup tahun 2017, Kabupaten Agam masih membuktikan prestasinya tingkat Nasional.
Artikel Lainnya

loading…


Kepemimpinan Bupati Agam Indra Catri, Dt. Malako Nan Putiah dan Wakil Bupati Agam H. Trinda Farhan Satria, Dt. Tumangguang Putiah, kembali meraih penghargaan Kabupaten Sehat Tingkat Nasional Tahun 2017 ini tentu tidak terlepas dari kerja kerasnya beserta OPD dan perangkatnya.

Jauh sebelumnya Bupati Agam Indra Catri telah menyampaikan komitmen tentang kepeduliannya mengenai program kesehatan. Hal ini juga di sampaikan waktu menerima penghargaan Kabupaten Sehat tahun 2015. Dan  tahun ini Agam berhasil mewujudkan impiannya dari Kabupaten Sehat kategori PADAPA atau kategori taraf kemantapan pada 2015 menjadi Kabupaten Sehat Kategori Swasti Saba WIWERDA atau taraf pembinaan pada 2017.

Penghargaan itu diterima Bupati Agam Indra Catri, Dt. Malako Nan Putiah dari Mendagri RI dan Menteri Kesehatan RI, Selasa (28/11/2017) di ruang Sasa Bhakti Praja Kemendagri,  Jalan Medan Utara Nomor 7 Jakarta Pusat.

Menarik dibaca