Irdam Imran : Berdayakan UMKM, DPD RI Rintis Kerjasama dengan BUMN

oleh

Spiritsumbar.com, Jakarta – Pusat Kajian Daerah (Puskada) Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD RI) menerima kunjungan delegasi himpunan BUMN yang bernaung di dalam Corporate Forum of Community Development (CFCD), Kamis (30/11/2017).

Rombongan CFCD diterima langsung Sesjen DPD RI Prof Sudarsono bersama Plt Kepala Puskada Irdam Imran dan Karosid I Sefty Ramsiati, serta beberapa pejabat Setjen DPD RI lainnya.

Menurut Irdam Imran, sebagai wadah berhimpunnya BUMN, CFCD perannya sangat strategis di dalam perekonomian nasional.

Untuk itu DPD sangat berharap banyak agar CFCD, melalui Corporate Social Responcibility (CSR) ikut serta dalam program yang digagas Puskada untuk memberdayakan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) di seluruh Indonesia.

Kehadiran CSR bagi masyarakat tentu perlu diapresiasi karena sangat membantu kalangan dunia usaha, khususnya UMKM. “DPD saat ini juga tengah mendorong berdirinya rumah UMKM di setiap ibukota provinsi,” tuturnya.

Sebetulnya, ungkap Irdam, Komite II DPD RI telah menggodok RUU CSR dan sudah masuk Prolegnas tahun 2015 – 2019.

Kunjungan CFCD ini sekaligus untuk menampung aspirasi yang berkembang, yang bisa jadi bahan bahasan saat RUU CSR dibicarakan.

Menarik dibaca