Seorang Bocah Meninggal di Gigit Anjing

oleh

Spiritsumbar.com, Tarusan – Belum lagi duka banjir masih belum kering, salah warga Kampung Tanjung, Kenagarian Duku Utara, Kecamatan Koto XI Tarusan, Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel), Sumatera Barat (Sumbar) kembali berduka, Selasa (28/11/2017)
Artikel Lainnya

loading…


Anisa, seorang bocah berusia 3 tahun meninggal dunia lantaran digigit anjing di tempat tinggalnya sebulan yang lalu. Diduga anjing yang menggigit anak pasangan Ramlan dan Fitra itu terjangkit rabies.

Walinagari Duku Utara, Widoyo mengaku sedih dengan meninggalnya salah seorang warganya karena digigit anjing. Namun dia merasa kecewa juga, lantaran tidak mendapat informasi adanya warga yang digigit anjing.

“Saat ini saya lagi di rumah duka, begitu mengetahui ada warga yang meninggal akibat digigit anjing yang diduga terjangkit rabies. Walau akhirnya, anjing tersebut berhasil dibunuh oleh warga,” ujarnya.

Walinagari berusia muda ini ke depan berharap pada masyarakat, agar cepat membawa korban yang digigit binatang piaraan ke puskesmas dan melaporkannya pada pemerintah nagari.

“Dimohon pada masyarakat untuk segera membawa korban jika digigit anjing, kucing, monyet dan sebagainya ke puskesmas. Selain itu, juga melaporkannya ke pemerintah nagari, mengecek piaraan tersebut dari rabies. Karena penyakit rabies itu merupakan penyakit menular yang sangat berbahaya,” ujarnya. (SALIH)

Menarik dibaca