Pemerintah Daerah melalui Baperlitbang Tanah Datar menjadi pelaksana seminar percepatan peningkatan laju pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Tanah Datar, di Aula Kantor Bupati di Pagaruyung, Kamis (5/10/2017).
Kegiatan dibuka secara resmi Bupati Irdinansyah Tarmizi dan dihadiri Wabup Zuldafri Darma, Wakil Ketua DPRD Saidani, Forkopimda, Kepala Perwakilan Bank Indonesia Sumbar. Sedangkan, narasumber terdiri dari Sekda, para Asisten, Kepala SKPD, Camat dan undangan lainnya.
Artikel Lainnya
Panitia pelaksana Kepala Baperlitbang Alfian Jamrah memaparkan, tujuan seminar adalah membahas perkembangan perekonomian Kabupaten Tanah Datar.
“Seminar yang menghadirkan narasumber berkompeten dan pakar di bidangnya yakni bapak Prof. Dr. Fashbir Noor Siddin, Prof. Dr. Helmi, M.Sc, Dr. Ir. Erigas Eka Putra, M.Si, diharapkan mampu menambah wawasan dan ilmu tentang perkembangan perekonomian di Tanah Datar” sampainya.
Alfian Jamrah berharap, seminar ini bisa menjadi rujukan dan masukan guna merumuskan strategi dan kebijakan yang diperlukan dalam rangka percepatan peningkatan laju pertumbuhan ekonomi Kabupaten Tanah Datar.
“Seminar akan membahas bermacam sektor penunjang perekonomian terutama akan membahas tentang peningkatan kualitas Sumber Daya Air dan peningkatan produksi komoditi pertanian unggulan di Tanah Datar”sampai Alfian.