Spiritsumbar.com | Batusangkar – Wakil Bupati Tanah Datar Zuldafri Darma menjadi inspektur upacara memperingati Hari Kesaktian Pancasila, Minggu (1/10/2017) di lapangan Cindua Mato Batusangkar.
Upacara dihadiri Ketua DPRD Anton Yondra, Forkopimda, Sekda Hardiman, kepala SKPD, Ormas dan undangan lainnya dengan menghadirkan peserta dari TNI, Polri, ASN, Siswa SLTA, SLTP dan SD berjalan lancar dan hikmat.
Selepas upacara Wabup Zuldafri Darma didampingi Kepala Kantor Kesbangpol Irwan menyampaikan, peringatan Hari Kesaktian Pancasila yang diperingati setiap tanggal 1 November bisa menjadi momentum untuk meningkatkan kebersamaan dan persatuan rakyat Indonesia.
“Melihat sejarah, hari kesaktian Pancasila diperingati sebagai wujud penghargaan bagaimana perjuangan bangsa Indonesia dalam menghadapi pemberontakan PKI yang terjadi tahun 1965” sampai Wabup.
Disamping itu ujar Wabup, peringatan hari kesaktian juga untuk menumbuhkan semangat patriotisme dan semangat juang aparatur negara, generasi muda bangsa kita dalam mempertahankan Pancasila.
“Sekarang ini ada indikasi pihak-pihak yang ingin memecah kesatuan RI dan bahkan ingin menukar ideologi Pancasila. Dengan digalakkannya kembali tontonan akan kekejaman PKI saat lakukan gerakan yang dikenal dengan G30 S PKI, diharapkan mampu membuka mata dan hati kita dan mengingatkan kembali betapa kejamnya PKI, dan tidak ada ruang bagi mereka di Indonesia dan Tanah Datar khususnya” sampai Wabup.