KPUD Pessel Gelar Sosialisasi Bimbingan Teknis

oleh

Spiritsumbar.com | Painan -Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel) menggelar kegiatan Sosialisasi dan Bimbingan Teknis terkait Pendaftaran, Penelitian Administrasi, Verifikasi Faktual Partai Politik dan Sistem Informasi Partai Politik (Sipol) untuk pemilu 2019.

Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Ketua KPU Pessel, Epaldi Bahar pada Senin, 02/10/2017 di Hannah Hotel Painan, Pukul 10.00 Wib.

Pengurus partai politik yang diundang saat itu diberikan pemahaman, informasi penting  dan alur pendaftaran hingga mekanisme yang harus dilalui untuk bisa mengikuti pemilu  2019 oleh masing-masing partai politik.

Dalam Kegiatan Bimtek tersebut, Toni Marsi, Kordinator Divisi Hukum KPU Pessel mengungkapkan bahwa setiap parpol yang ingin melakukan pendaftaran ke KPUD Pessel maka sudah bisa dimulai pada 3-16 oktober 2017. Dimana KPU Kabupaten/Kota menerima salinan bukti keanggotaan masing-masing parpol.

Kemudian, pada 17 Oktober hingga 15 November 2017 merupakan tahap penelitian administrasi dan dilanjutkan pada 16-17  November untuk penyampaian hasil penelitian administrasi.

Seterusnya, 18 Nov   s/d  01 Des 2017 adalah masa perbaikan administrasi oleh parpol, kemudian, pada 02 s/d 11 Des dilakukan penelitian administrasi hasil perbaikan.

Menarik dibaca