Tampilan Aksi Seni Bergelora di SMANSA Batusangkar

oleh

Spiritsumbar.com, Batusangkar – Bermacam pergelaran seni budaya Minangkabau hiasi acara Reuni perak senada 92 dan reuni lintas angkatan  SMAN 1 Batusangkar, Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat (Sumbar) di Gedung Nasional Maharajo Dirajo Batusangkar.

Malahan kegiatan ini betul betul memukau Bupati Tanah Datar Irdinansyah Tarmizi didampingi istri dan Wabup Zuldafri Darma, Forkopimda dan undangan serta hadirin lainnya, Selasa (27/6/2017).
Artikel Lainnya

loading…


Ketua pelaksana reuni Osri Patra sampaikan, kegiatan reuni akbar Ikatan Alumni SMAN 1 Batusangkar (IKA SMANSA) tahun 2017 ini yang menjadi panitia pelaksana merupakan alumni lulusan 92.

“Kegiatan ini rutin dilaksanakan setiap tahunnya dan tahun ini angkatan 92 yang menjadi panitia pelaksana, terima kasih atas dukungan semua pihak, sehingga acara ini bisa terlaksana dengan sukses dan meriah” sampainya.

Sementara itu Ketua Umum IKA SMANSA Periode 2010-2014 Zulkarnaini Harun sampaikan, kegiatan ini merupakan rentetan dari beberapa kegiatan yang dilaksanakan. “Pagi sampai sore tadi, IKA SMANSA laksanakan Mubes di SMA N 1 Batusangkar guna pilih dan ketua dan pengurus periode 2017-2023 dan Alhamdulillah berjalan lancar dan demokratis, terpilihlah bapak Arkadius Dt. Intan Bano jadi Ketum” ungkapnya.

Menarik dibaca