PAYAKUMBUH, SpiritSumbar.com – Kanker Serviks atau kanker leher rahim adalah salah satu penyakit tidak menular yang sangat berbahaya, penyakit yang menyerang organ reproduksi kaum hawa ini bisa membuat korbannya sekarat hingga meninggal dunia. Apalagi saat ini, ditengah-tengah masyarakat kasus Kanker Serviks masih tinggi dikalangan kaum wanita Indonesia.
Untuk itu pemerintah kota Payakumbuh bersama dengan Badan Penyelenggara Jaminan Kesehatan (BPJS) cabang kota setempat, mengadakan kegiatan sosialisasi dan deteksi dini penyakit Kanker Serviks gratis dengan metode pemeriksaan inspeksi visual dengan asam asetat (IVA).
Baca juga:
- Gempa Mengguncang, Guru dan Murid Panik Menyelamatkan Diri
- Ini Daya Tarik DKP Agar Pelajar Datangi Perpustakaan
- Cegah Kanker Serviks, Perempuan Diminta Ikuti IVA Gratis
- Tanah Datar Lahirkan Perbup Badan Usaha Nagari
- Anak Usia Dini Perlu Makanan Seimbang
Acara pembukaan yang dilangsungkan di Balai Adat Kenagarian Payobasuang, Kelurahan Payobasuang, Payakumbuh Timur, Sabtu (22/4) pagi itu, dihadiri oleh Walikota Payakumbuh yang diwakili oleh Kepala Dinas Kesehatan Elzadaswarman.
Selain itu dihadiri pula oleh Kepala Bagian Kesra, Ipendi Muis, Camat Payakumbuh Timur Kefrinaldi, Kepala BPJS Payakumbuh, Dahidin, Sekretaris Diskominfo Deldi, Kabid Kesehatan Masyarakat Hefi Suryani, Lurah Payobasuang Irwan Suwandi, Kasi Pencegahan dan Pengendalian Penyakit dr Nela Fatma, petugas kesehatan dari puskesmas Tiaka dan Aia Tabik, dan ibu-ibu peserta acara pemeriksaan pagi itu.